• mengapa blog ini lahir

    Sebuah kerinduan untuk mencari tempat berteduh dikala jenuh menyerang diri. Jenuh atas semua tugas dan kanji yang semakin hari semakin membingungkan.
  • April 2024
    M S S R K J S
     123456
    78910111213
    14151617181920
    21222324252627
    282930  
  • Tulisan Terakhir

DEBU oi…

8 april 2008

”Anak-anak angkat tangan siapa yang merasa bolos kemarin?”

Pertanyaan itu mungkin yang akan dilontarkan seorang guru di sekolah jika ia melihat murid di kelasnya berkurang secara serentak.

Untunglah kita sudah kuliah, jadi sang dosen tak sempat lagi mengurusi siapa yang bolos atau tidak. Lagipula seandainya sempat, itu bukanlah hal yang wajar. Bukan urusan mereka. Ya, paling nilai yang berkurang, tapi itu urusan belakang.

Seperti yang terjadi hari ini, setelah kelas bercakap, boro-boro buru-buru ke kelas selanjutnya, sebelas penyandang gelar Niji 07-yang kebelet nonton konser Debu malah berbelok arah ke kantor jurusan menemui Imelda Sensei sang pemegang undangan. Bagaiman bisa masuk tanpa undangan? Untung saja sensei membolehkan keseblasan ini mengekor. Siapa saja mereka?

Inilah nominasinya…hehehe…maksudnya inilah keseblasan itu:

  1. Nurjannah Iskandar
  2. Andi Diah Masita Arsyad
  3. Nurkhasanah Hamid
  4. Riri
  5. Eka Wulandari
  6. Andi Anistaharah
  7. Yenni Kusuma Azis
  8. Zainuddin
  9. Jumadil Sulfahmi
  10. Angelina Repal
  11. Lisa Aisyah Murni

Tapi ternyata saudara-saudara setibanya di sana, personil digenapkan oleh kehadiran Lestari Humairah Niji. Entah masih ada lagi tapi tak terekam oleh kamera penulis. Jadilah sederetan salah satu bangku di Baruga A.Petterani dipenuhi dua belas anak NIJI plus Imelda Sensei yang telah berbaik hati. Tapi siapa sangaka di dalam hati mereka pasti ada yang merasa deg-deg-an sudah bolos kuliah karena ini kali pertama ia bolos. Hahaha…kadang-kadang bandel itu ada untungnya juga ya pemirsa. Mata puas melihat penampilan Mustafa dekaka, eh ada pula yang sempat foto bareng lho.